RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI -Gubernur Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA) meminta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) semakin merakyat dan humanis.
Harapan itu disampaikan Gubernur HBA, dalam sambutannya selaku inspektur upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun Satpol PP ke 65 dan Satuan Perlindungan Masyarakat ke 53 di Kantor Bupati Bungo, Kamis (23/4) kemarin.
Dikatakannya, sebagai pamong, Satpol PP harus mengedepankan nilai-nilai kerakyatan dan humanisme, apalagi katanya, Satpol PP merupakan satuan yang kesehariannya berhubungan langsung dengan masyarakat.
"Kesan beringas dan tidak humanis harus dibuang dari kepribadian Satpol PP," pinta HBA.
Satpol juga katanya, harus meningkatkan kemampuan profesional anggota dalam penegakan Perda, Pembinaan Ketentraman dan Ketertiban Umum serta pemberian pertolongan kepada masyarakat.
"Kedepankanlah nilai-nilai humanisme (Kemanusian)," ujar HBA.
Dikatakan HBA, banyak hal yang perlu diperhatikan anggota Satpol PP dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pamong yang melekat, dalam diri setiap anggota menuju pembangunan masyarakat yang tertib, aman dan terlaksananya setiap penegakan peraturan daerah.
"Kedepan jadi evaluasi beban tugas pelayanan masyarakat," lanjut HBA.
Satpol PP juga, kata HBA, harus mengedepankan komunikasi dalam tugasnya, khususnya dalam membantu tugas-tugas kemanusiaan, yang menjadi harapan besar pada Satpol PP.
"Orang sakit jiwa/gila, bantuan kemanusiaan lain, termasuk fungsi intelijen Satpol PP untuk mengetahui situasi dan kondisi masyarakat," tegas HBA.
Selama ini, kata HBA, Satpol PP seringkali mengalami benturan dengan masyarakat, karena mengedepankan kekerasan dibandingkan komunikasi.
Untuk itu, HBA mengingatkan Satpol PP untuk menggunakan penggunaan bahasa yang humanis dan menyentuh, sehingga dapat menggerakkan masyarakat, untuk secara sadar mengikuti aturan atau peraturan yang berlaku.
Peringatan HUT Satpol PP dan SPM dihadiri Kasat Pol PP kabupaten/kota se Provinsi Jambi, turut pula dihadiri para Bupati dan Ketua TP PKK Provinsi Jambi, serta para tamu dan undangan lainnya.(flh)
HBA Pastikan Kehadiran Jenang Jadi Penyambung Tangan Pemerintah
Pj Wali Kota Jambi Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Dan Lepas Tim Gabungan Penertiban APK Pilkada