Pemkab Kerinci Akan Bangun 2 Pasar Tradisional

Kamis, 03 Januari 2019 - 21:12:21


Ilustrasi
Ilustrasi /

Radarjambi.co.id - KERINCI - Dua pasar tradisional di Kabuoaten Kerinci di targetkan akan dibangun dan dikembangkan pada tahun 2019.

Saat ini ada 12 pasar tradisional yang telah di bangun dan dikembangkan untuk mendorong perekonomian.

Bupati Kerinci, Adirozal mengatakan, pemkab Kerinxi terua mwndorong perekonomian warga, salah satunya dengan menyediakan tempat berjualan yang layak bagi pedagang di pasar tradisional.

Dari 14 pasar tradisional yang beroperasi di Kabupaten Kerinxi, saat ini baru 12 pasar tradisional yang telah dikembangkan dan diperbaiki, namun masoh ada beberapa pasar tradisional yang belum selesai pembangunannya.

"Pasar tradisional sangat berperan penting dalam kegiatan perekonomian warga. Untuk itu pemkab kerinci melalui Dinas koperasi perindustrian dan perdagangan akan memaksimalkan potensi pasar tradisional sebagai tempat juak beli yang alayak, dengan membangun fasilitaa pendukung, seperti lapak atau tempat berjualan yang tertata rapi," ungkapnya.

Dikatakanya, rencananya pada tahun 2019 Pemkab Kerinci melalu dinas perindustrian dan perdagangan akan kembali membangun dan mengembangkan 2 pasar tradisional, yang salah satunya berada di Kecamatan Bukit Kerman, menggunakan dana DAK.

"Dengan pembangunan dan pengenmbangan pasar tradisional, diharapkan dapat membantu para petani untuk memasarkan hasil pertanian mereka, sehingga bisa meningkatkan perekonomian warga," pungkasnya.

 

 

Reporter : Soni

Editor     : Ansori