Radarjambi.co.id - BANGKO - Jelang bulan Ramadahan Aksi pencurian dengan kekerasan kembali marak di Kabupaten Merangin, kali ini seorang pelajar Sekolah Menegah Pertama (SMP), di begal saat mengendarai kendaraanya. Akibatnya sepeda motor milik korban raib dibawa pelaku.
Kejadian pencurian dengan kekerasan ini terjadi pada Selasa (30/4/), sekitar pukul 16.30 WIB, dimana saat itu korban bernama Anggi Cintana (14), warga Kelurahan Pasar Atas, Kecamatan Bangko, hendak keluar dari rumahnya melewati jalan simpang MAN Bangko menggunakan sepeda motor.
Sesampai di lokasi sepi, korban di cegat dua orang yang tak dikenalnya, usai korban berhenti pelaku langsung menodongkan senjata api ke arah korban sembari meminta kunci motor.
Karena korban takut, akhirnya korban menyerahkan sepeda motor Honda Beat miliknya kepada pelaku, setelah berhasil mengambil sepeda motor korban, pelaku langsung melarikan diri.
Usai pelaku kabur, korbanpun langsung menyelamatkan diri ke rumah warga yang ada tak jauh dari lokasi kejadian, dan usai di selamatkan warga korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Merangin.
Kapolres Merangin AKBP I Kade Utama Wijaya melalui Kasat Reskrim Iptu Khairunnas, membenarkan jika telah terjadi pencurian dengan kekerasan di wilayah Kelurahan Pasar Atas Bangko.
“Korban ditodong senjata api oleh pelaku,hal itu kita dapatkan dari keterangan korban,namun kita masih mempelajari kasus ini,apakah pelaku menggunakan senjata api atau tidak,”jelas Iptu Khairunnas, Kamid (2/5/).
Kasat juga menjelaskan,untuk sejauh ini dari keterangan korban pelaku ada dua orang,dan saat ini anggotanya masih dilapangan untuk melakukan penyelidikan.
“Kita masih berupaya untuk memburu pelaku,dan mudah-mudahan dalam waktu singkat ini pelaku bisa kita amankan bersama barang bukti,”tutupnya.
Reporter : Kasriadi
Editor : Ansori
Pemkab Muarojambi akan Hibahkan Lahan 1 Hektare Bangun Kantor Imigrasi
Pj Wali Kota Jambi Lepas Logistik Pilkada Di 943 TPS Dalam Kota Jambi