Muarojambi Dukung Penuh Pembangunan Pelabuhan Ujung Jabung SE

Minggu, 02 Februari 2020 - 22:43:14


/

radarjambi.co.id-MUAROJAMBI-Pemerintah pusat bersama dengan Pemerintah Provinsi Jambi akan melanjutkan pembangunan Pelabuhan Ujung Jabung di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Nantinya perjalanan kendaraan ke pelabuhan tersebut juga akan melintasi jalan di wilayah Kabupaten Muarojambi.

Hal inipun mendapat dukungan dari Bupati Muarojambi, Masnah Busro. Ia menyebutkan bahwa pemerintah Provinsi Jambi juga telah berkoordinasi dengan dirinya untuk rencana pembangunan Pelabuhan Ujung Jabung.

"Ada koordinasi dengan kita, dan kita mendukung itu. Apalagi inikan akan melintas di jalan kita di Muarojambi, artinya aktivitas perjalanan perkenomian melintasi wilayah kita, tentu nantinya akan ada dampak positif ke kita," terangnya.

Lebih lanjut diterangkan oleh Masnah bahwa lajur perekonomian masyarakat khususnya pengusaha di Kabupaten Muarojambi juga akan berdampak baik.

Masnah berharap dengan adanya pelabuhan di Tanjung Jabung Timur lintas sektor dapat berdampak semua lending sektor perkonomian.

Disisi lain, Ketua DPRD Kabupaten Muarojambi, Yuli Setia Bakti juga mendukung adanya rencana pemerintah pusat dan Provinsi Jambi yang akan membangun pelabuhan tersebut. Hal ini juga mempertimbangkan dampak perekonomian dari adanya pembangunan pelabuhan itu.

"Karena memang nantinya secara perekonomian karena melintasi lajur jalan Kabupaten Muarojambi tentu akan berdampak pada kita. Kita harapkan memang ini menjadi pertumbuhan ekonomi yang semakin bagus, yang tidak hanya di Kabupaten Tanjabtim, tetapi juga berdampak ke kita," pungkasnya.(akd)