Tepati Janji Bantu Wartawan Pasien Covid-19, Haris-Sani Serahkan Ramuan Daun Sungkai

Kamis, 24 September 2020 - 18:36:28


Penyerahan ramuan daun sungkai untuk wartawan yang terkontraminasi covid 19
Penyerahan ramuan daun sungkai untuk wartawan yang terkontraminasi covid 19 /

radarjambi.co.id-JAMBI-Dua wartawan liputan Jambi, dinyatakan positif corona virus disease 2019 (Covid-19).

Keduanya dirawat secara intensif di dua tempat berbeda. Calon Gubernur (Cagub) Jambi dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jambi, Al Haris dan Abdullah Sani, mengirim ramuan daun sungkai sebagai bentuk kepedulian terhadap kedua wartawan tersebut.

Ramuan daun sungkai yang mengandung antiinflamasi (berfungsi sebagai peningkat imunitas tubuh, meredakan peradangan dan menurunkan demam) sesuai penelitian Universitas Jambi ini, diserahkan Al Haris melalui Direktur Media, Publikasi dan Opini Al Haris-Abdullah Sani, Musri Nauli SH, Kamis (24/9/2020).

Untuk diketahui, dua wartawan ini dirawat di 2 tempat berbeda. Seorang di Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Jambi – Jambi Luar Kota dan seorang lagi di RSUD Abdul Manap – Mayang Kota Jambi.

Bang Nauli -sapaan akrab Musri Nauli- menyerahkan ramuan daun sungkai itu kepada petugas security. Sebab, pengunjung tak boleh masuk kawasan isolasi.

Lalu kepada media, Al Haris menyampaikan pesan Cagub Al Haris dan Cawagub Jambi Abdullah Sani.

“Saya ditugaskan Wo Haris dan Pak Sani untuk mengantarkan ramuan daun sungkai ini ke kawan-kawan yang sedang dirawat. Karena, teman-teman adalah saudara-saudari kita sekaligus mitra yang tak terpisahkan Haris-Sani,” ungkap salah seorang advokat senior di Jambi ini.

Haris-Sani lewat Bang Nauli juga mendoakan kedua wartawan segera pulih dan hasil uji swab covid-19 berikut negatif.

“Mari kita doakan kawan-kawan yang sedang dirawat cepat sembuh dan bisa beraktivitas serta bergabung kembali,” ungkap Bang Nauli.

Bang Nauli juga meminta agar jika ramuan daun sungkai tersebut habis, segera dikabarkan.

“Insya Allah akan kita siapkan lagi. Untuk kawan-kawan media yang membutuhkan ramuan daun sungkai, dapat menghubungi tim media,” tandasnya. Sebelumnya begitu mengetahui ada wartawan yang terkontraminasi covid 19 Al HAris berjanji untuk memberikan ramuan daun Sungkai. (*)