Radarjambi.co.id-KOTA JAMBI-Wali Kota Jambi, Syarif Fasha saat membuka Wali Kota Cup Open Mountain Bike (MTB) XCO yang dilaksanakan dalam rangka peeayaan HUT Kota Jambi, kegiatan tersebut dilaksanakan di Hutan Kota Muhammad Sabki, Sabtu (11/6).
Tak hanya itu tampak hadir juga dari pihak KONI, Ketua DPRD Kota Jambi, dan Para Kepala OPD lainnya.
Fasha menyampaikan bahwa Event Wali Kota Cup Open Mountain Bike (MTB) XCO 2022 bukan saja diminati oleh pesepeda asal Kota Jambi namun juga diminati oleh pesepeda yang berasal dari Provinsi lainnya.
"peserta yang mengikuti Wali Kota Cup MTB XCO diikuti dari berbagai Provinsi seperti Sumatera Barat, Sumsel, Sumatera Utara, Bengkulu, Bangka Belitung hingga Jawa Barat,"ujarnya.
"Total hadiah ratusan juta dan ini tidak menggunakan dana APBD murni dari panitia dan sponsor,"kata Fasha,
Fasha menerangkan bahwa event Wali Kota Cup Open MTB XCO ini sengaja diadakan di Taman Hutan Kota Muhammad Sabki guna promosi dan meningkatkan kunjungan ke Taman Hutan Kota.
"Disini satu-satunya vanue yg memenuhi syarat, vanue alam dan sudah di survei ISSI Kota Jambi maupun Provinsi. Vanue yang unik sehingga kedepan MTB akan dilaksanakan disini,"jelasnya.
Wali Kota Cup Open MTB XCO kali ini terdiri dari beberapa kategori perlombaa yakni Pelajar SMP, Man Elite Open (19-29 tahun), Man Elit Lokal , Man Junior, Master A (30-39 tahun), Master B (40-49), dan Master C (lebih atau sama dengan 50 tahun).(ria/akd)
Pastikan hewan kurban sehat, Fasha : Kita lakukan pengawasan Ketat
Sinergitas BUMN, PTPN VI Jambi Gelar Media Gathering dan Lomba Karya Jurnalistik
Tutup STQ Tiingkat Kabupaten, Pj Bupati Muaro Jambi Targetkan 3 Besar MTQ Tingkat Provinsi
Pj Bupati Buka KOSN dan FLS2N, Harap Siswa - Siswi Muaro Jambi Bisa Tampil ke Tingkat Nasional
Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly Bersama Ketua Komisi IV Tinjau SMPN 22 Kota Jambi