Radarjambi.co.id-Sebagian besar dari kita pasti sudah mengenal kata insecure. Insecure adalah keadaan dimana ita merasa tidak percaya diri. Insecure telah merasuki jiwa manusia khususnya anak muda.
Seolah-olah wabah insecure ini sudah menjamur di kalangan anak muda. Sebenarnya kita membutuhkan rasa insecure didalam diri kita.
Insecure hadir bukan untuk mengurung diri, melainkan cambukan diri untuk lebih sayang pada diri sendiridan bangkit kembali. Insecure dibutuhkan agar kita bisa lebih mengembangkan potensi diri. Tanpa adanya rasa insecure kita akan menjadi manusia yang anti kritik dan sudah merasa puas terhadap diri kita.
Ketakutan seseorang atas pendapat orang lain dapat menimbulkan efek penimbunan potensi. Dalam artian potensi yang seharusnya tergali dan muncul menjadi ciut dan enggan untuk ditunjukkan karena takut dengan omongan orang lain.
Kita terlalu memikirkan untuk menjadi sempurna tanpa celaan dari orang lain sehingga melewatkan potensi diri.
Melawan insecure bisa dimulai dengan self-awareness, yakni kesadaran diri dalam memahami sifat, perilaku, dan perasaan diri sendiri. Dengan self-awareness kita belajar untuk mengenal dan mencintai diri sendiri.
Berpegang teguh dengan komitmen diri sendiri dengan prinsip yang kita miliki lebih penting daripada memikirkan pendapat orang lain. Menjadi diri sendiri dan menjalin circle pertemanan yang sehat juga penting dalam mengelola insecure.
Pertemanan yang sehat akan membentu kita untuk bisa menjadi manusia yang lebih baik lagi. Membiasakan memberi pujian terhadap diri sendiri dapat membuat kita lebih menyayangi diri kita sendiri dan mengurangi insecure. (*)
Penulis : Errika Mona Vami Aziza Mahasiswi UAD Fakultas Agama Islam
Mewakili Pj Wali Kota, Staf Ahli Moncar Tutup Diklat PKA Pemerintah Kota Jambi