Fasha: Program Bangkit Berdaya Bantu Pembangunan Kota Jambi

Rabu, 18 Maret 2015 - 21:18:24


Walikota Jambi, H Syarif Fasha, ketika berdialog bersama warga dan Ketua RT di Kelurahan Orang Kayo Hitam Pasar Jambi.
Walikota Jambi, H Syarif Fasha, ketika berdialog bersama warga dan Ketua RT di Kelurahan Orang Kayo Hitam Pasar Jambi. /

RADARJAMBI.CO.ID, KOTA JAMBI -Program Bangkit Berdaya Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi, saat ini tengah digulirkan ke seluruh kecamatan dalam Kota Jambi. Dimana, program Bangkit Berdaya ini, mampu membantu pembangunan di Kota Jambi.

Walikota Jambi, H Syarif Fasha, mengakui pembangunan yang ada seperti infrastruktur sudah banyak diusulkan melalui Musrenbang. Baik tingkat kelurahan, kecamatan dan juga diajukan ke Pemkot Jambi. Namun, apabila, usulan pada Musrenbang tersebut, tidak terealisasi, tentu Pemkot Jambi, akan membantu dengan program Bangkit Berdaya.

"Jika usulan Musrenbang tidak terealisasi, program Bangkit Berdaya, yang membantu," jelas Fasha.

Dijelaskan Fasha, program Bangkit Berdaya ini, nantinya akan dikelola langsung masyarakat. Secara kelola, dengan bergotong rotong.

"Nanti, kita sediakan materialnya. Masyarakat yang mengelola untuk pembangunan infrastruktur," kata Fasha.    

Makanya, kata Fasha, berdialog dengan masyarakat dan juga Ketua RT, secara langsung sangat penting dilakukan. Seja dilantik, aku Fasha, dirinya sudah turun ke kelurahan, guna menampung langsung keluhan dari masyarakat.

"Saya terus berkantor ke kelurahan itu, untuk mendengar langsung keluhan dari masyarakat. Program apa saja yang belum bisa dilakukan Pemkot, maka akan ada jalan keluarnya," tutup Fasha. (tia)