Triman Restui ARB Maju Bertarung Sebagai Cabup Di Pilkada Tebo

Sabtu, 20 April 2024 - 10:24:59


 H Sutriman
H Sutriman /

Radarjambi.co.id-TEBO- Majunya Agus Rubiyanto (ARB) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tebo November 2024 yang akan datang sebagai calon Bupati, mendapatkan dukungan dan support penuh dari orang tuanya.

Orang tua ARb, H Sutriman yang akrab disapa Haji Triman merupakan tokoh masyarakat Kabupaten Tebo dan juga konglomerat Tebo dari Rimbo Bujang, menyebutkan pencalonan putra sulungnya tersebut sudah merupakan hasil keputusan rembuk keluarga besarnya.

"Hasil rembuk keluarga dan sebagai orang tua tentu saja saya mendukung kemauan dan keinginan anak yang ingin mengabdikan diri untuk membangun Kabupaten Tebo yang kita cintai ini, dan kepada masyarakat Kabupaten Tebo dengan tulus kami mohon dukungannya,"ujar H Triman ketika dikonfirmasi Sabtu (20/4).

Ketika ditanyakan kepadanya partai mana saja nantinya yang akan mengusung putranya dalam Pilkada Tebo nanti, Triman yang dikenal sebagai sesepuh Partai Golkar Tebo ini mengatakan menyerahkan sepenuhnya kepada ARB.

"Kalo partai pengusung itu kan ada mekanisme masing-masing, salah satunya mendaftar ke partai tersebut ketika mereka membuka penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati, itu semuanya saya serahkan kepada yang bersangkutan, yang jelas sebagai orang tua sudah kewajiban saya untuk mendukungnya,"lanjut Triman kembali.

Namun saat disinggung tentang Khalis Mustiko Ketua DPD II Partai Golkar Tebo yang juga merupakan putranya adik dari ARB yang sudah mendapatkan golden tiket sebagai Bacabup dari Partai Golkar dan Kursi Ketua DPRD Tebo, Triman menegaskan bahwa Khalis Mustiko tetap fokus di DPRD Tebo.

"Biar dia (Khalis Mustiko - red) konsentrasi dan fokus di DPRD Tebo saja bang,"tutup Triman.(yan/akd)