Jelang Arus Mudik, Jalanan Kerinci Dihiasi Semak Belukar

Selasa, 14 Mei 2019 - 16:41:26


/

Radarjambi.co.id - KERINCI - Hingga saat ini, kondisi jalan di Kabupaten Kerinci masih tidak terawat. Padahal, dalam waktu dekat arus mudik lebaran akan mulai terjadi.

Pantauan wartawan sejumlah jalan Kabupaten Kerinci, yang seyogyanya menjadi tugas dari Pemkab Kerinci melalui dinas PUPR Kerinci untuk perawatannya justru terbiarkan.

Bahkan, saat ini disejumlah titik jalan terbiarkan rusak dan dibibir jalan terbiarkan serta dipenuhi oleh semak belukar.

Kondisi ini sangat mengkhawatirkan, apalagi pada saat arus mudik nantinya yang dipastikan jalanan di Kerinci akan padat, sehingga rawan terjadinya kecelakaan.

"Jalanan terbiarkan semak, apalagi di tikungan jalan baik yang ada di Kecamatan Batang Merangin. Kondisi terparah di jalan Kecamatan Gunung Kerinci dan Gunung Raya,"ungkap Sulaiman, salah seorang supir travel Kerinci.

Kondisi yang demikian, lanjutnya selaku pengguna jalan dia berharap perhatian Pemkab Kerinci untuk bisa segera mengantisipasinya.

"Jangan sampai sudah ada korban jiwa baru sibuk nantinya,"jelasnya.

Sementara itu, anggota DPRD Kerinci, Dodo Harianto membenarkan kondisi jalan yang berstatus Jalan Kabupaten Kerinci yang kini tidak terawat, padahal Pemkab Kerinci melalui Dinas PUPR Kerinci memiliki anggaran untuk pemeliharaan jalan tersebut.

"Harusnya mana jalan Kabupaten Kerinci yang berlubang harus ditambal sulam, serta bibir jalan yang semak harus di tebas bayang. Contohnya jalan dari Jujun hingga lempur, serta sejumlah titik jalan lainnya,"sebutnya.

Ditambahkannya, permasalahan ini harus menjadi perhatian dari Pemkab Kerinci melalui dinas PUPR Kerinci, guna menjaga keselamatan pengguna jalan.

"Apalagi sebentar lagi arus mudik akan terjadi, secara otomatis jalan akan ramai. Jika kondisi jalan rusak dan bibir jalan semak, maka sangat mengancam pengguna jalan, ditengah spion jalan yang tidak terpasang,"tegasnya.

 

 

Reporter : Soni

Editor     : Ansori